Cerita tentang Matt

Matt saat di Blogcamp

Matt saat di Blogcamp

Siapa yang belum kenal Matt Wullenbeg ? Dialah co-founding pengembang di belakang open source WordPress blogging platform. Salah satu jutawan di usianya yang masih muda yang juga pendiri perusahaan Automattic serta penasihat Sphere dan WeGame

Tokoh yang bernama lengkap Matthew Charles Mullenweg ini lahir di Houston, Texas, Amerika Serikat 11 Januari 25 tahun yang lalu. Tapi, di usianya yang masih sangat muda itu, dengan WordPress, ia sudah menangguk keuntungan sekitar US$40 juta!. Matt begitu akrab dipanggil, telah mencatatkan dirinya sebagai salah satu orang yang paling berpengaruh di dunia Internet. Tahun lalu, majalah Business Week telah menobatkan dirinya menjadi satu dari 100 tokoh paling berpengaruh di Internet. Selain itu Ia juga telah berhasil masuk daftar peringkat pengusaha daring terkaya di bawah usia 30 tahun versi Retire

Bersama teman-temannya, mantan karyawan CNET ini pertama kali memperkenalkan WordPress, yang berbasis open source, pada 27 Mei 2003. Keunikan WordPress ada pada semangat pendirinya yang bersedia membebaskan semua orang untuk ikut berpartisipasi mengembangkan program tersebut. Berkat dukungan dari komunitas pengembang program dan para pemakainya sendiri, WordPress berhasil melejit dengan cepat. Pada Tahun 2008, layanan itu telah menjadi tempat “nongkrong dan singgah” hampir 3 juta blogger di seluruh dunia dan sekitar 300 ribu di antaranya berasal dari Indonesia.

Semua itu pun berawal dari niatan sederhana. Sekitar pertengahan tahun 2002, Matt yang sekarang tinggal di San Fransisco USA ini menggunakan software blog b2/cafelog untuk melengkapi foto-foto yang didapatnya ketika mengunjungi Washington. Beberapa bulan setelah pengembangan software b2 dihentikan, pada Januari 2003, pria yang akrab dipanggil Matt ini kemudian mengumumkan bahwa dirinya akan mengembangkan b2 agar sesuai dengan standard web saat itu. Ia pun mengajak rekannya, Mike Little dan kemudian juga dibantu oleh pengembang asli dari b2, Michel Valdrighi.

Sejak saat itu, berbagai fasilitas tambahan terus dibuat untuk menyempurnakan WordPress. Pengembangan demi pengembangan membuat WordPress makin disukai penggunanya. Totalitas Matthew membuat WordPress makin lengkap. Mulai dari fasilitas untuk add-on, pembuatan statistik, hingga anti spam. Inilah yang membuatnya sempat dinobatkan sebagai 50 orang paling penting di dunia web oleh PC World. Hebatnya, semua perolehan itu disebutnya hanya bagian dari kesenangan yang timbul dari motivasinya. dan Hasilnya, sekarang wordpress telah dikunjungi kurang lebih 114 juta unique visitors, atau nomor empat setelah situs media sosial lain, yaitu Blogger (222 juta), Facebook (200 juta) dan MySpace (126 juta).

Andriwongso : Kemauan belajar dan kerendahatian menjadi kombinasi yang klop sebagai jalan sukses bagi seorang Matthew Charles Mullenweg. Keberhasilannya mengembangkan WordPress sebagai salah satu media blog tersukses adalah contoh nyata buah kerja kerasnya. Sungguh, sikap yang patut diteladani oleh generasi muda kita.

Untuk mengetahui lebih dalam dan lebih jauh dari Matt Mullenweg silakan kunjungi web/blognya di ma.tt, di Facebooknya, Di WordPress.