Ramuan Seorang Blogger

http://www.yudhitech.com

http://www.yudhitech.com

Banyak sahabat, saudara, rekan bahkan temen yang bertanya kepadaku, bagi mereka yang belum punya blog bertanya, Apa syarat untuk menjadi seorang blogger ? bagi temenku yang baru saja ngeblog bertanya, Bagaimana biar bisa aktif ngeblog ? Bagi yang sudah sama-sama ngeblog denganku bertanya, Apa to yang menjadi penghalang seseorang untuk ngeblog ?

Okey, semuanya akan kujawab dengan cukup 1 jawaban aja (semoga bisa mewakili ), untuk dapat menjadi seorang blogger, sekurang-kurangnya harus bisa meramu 3 bahan di bawah ini sesuai dengan porsi tiap masing-masing pribadi. Ketiga ramuan tersebut adalah :

  1. WAKTU
  2. AKSES
  3. IDE

Silakan dicek, ketika ada yang bertanya, kamu biasanya ngeblog sehari kira-kira berapa jam ? berapa menitkah ? Tentu saja kita (saya) akan kesulitan dalam menjawabnya, bisa saja seorang blogger menghabiskan waktunya seharian penuh untuk ngeblog, jika ada akses antara dirinya dengan blog (dalam hal ini tentu internet akses) serta Ide di pikirannya. Jarang (belum tentu tidak ada lho…)  melihat dan mengetahui ada seorang blogger yang menulis materi blognya ke dalam bentuk coretan/kertas tertentu dulu baru diupload ke blog secara online, melainkan di sini yang bekerja adalaha Ide kita. Selagi ada Ide, maka segera tuangkan saja dalam secangkir blog kita, sebelum ide tersebut hilang kembali.

Ketiga ramuan tadi tentu tidak dapat terpisah dan harus menjadi satu kesatuan yang utuh, dan perlu kita ingat, ketiga bahan di atas sudah ada pada diri dan sekitar kita, tinggal bagaimana diri kita memaintenance-nya. Tidak ada waktu tetapi ada akses dan ide, mana mungkin bisa ngeblog.(lha mau kapan?) Tidak ada waktu tidak ada akses tapi ide melimpah sulit untuk ngeblog. Punya banyak waktu luang dan akses tetapi ide kita tidak mendukung, bagaimana mungkin bisa ngeblog? Begitu seterusnya…, ketiganya harus selalu ada untuk menghasilkan seorang blogger. Semoga bermanfaat dan benar… Keep blogging saudara-saudaraku…!!!